Atlit Bitung Dominasi 3 Kelas Di Kejuaraan Menembak Walikota Manado Cup II

0
96
Para Atlit pemenang lomba Kejuaraan menembak Walikota Manado Cup II.(ist)

SULUTIMES, Manado – Selama dua hari diselenggarakan dari tanggal 18-19 Agustus 2018, Kejuaraan Menembak Walikota Manado Cup II yang berlangsung di lapangan Tembak Kodim 1309 Manado berlangsung sukses. 

Berbagai atlit menembak dari beberapa kabupaten/kota serta tuan rumah Manado berjibaku di empat kelas berbeda.

Hasilnya, atlit Kota Bitung mendominasi di tiga kelas masing-masing Kelas Air Pistol Putra, Air Pistol Putri dan Air Rifle Match Putra. Sedangkan di kelas Air Rifle Match Putri di dimonasi atlit dari Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel).

“Ini menjadi ukuran prestasi bagi atlet Bitung dalam menghadapi Pekan Olahraga Propinsi Sulawesi Utara tahun 2019 dimana kota Bitung menjadi tuan rumah,” ujar Pelatih atlit Kota Bitung Heince Mamoto kepada sulutimes.com, Rabu (22/8/2018).

Aksi atlit menembak di Kejuaraan Menembak Walikota Manado Cup II.(ist)

Lanjutnya, kejuaraan ini pun sekiranya dapat menjadi tolak ukur bagi atlit menembak Sulut dalam persiapan mengikuti kualifikasi PON kedepan.

“Sudah kelihatan mana atlit yang siap. Terlebih ini menjadi tolak ukur bagi atlit Kota Bitung yang akan dipersiapkan untuk mengikuti Kualifikasi PON Papua tahun 2020,” tuturnya.

Adapun hasil lengkap lomba Kejuaraan Menembak Walikota Manado Cup II :

Kelas Air Pistol Putra :
Ari Wuwungan, Juara 1 (Bitung)
Putra Pinontoan, Juara 2 (Bitung)
Yorry Moningka, Juara 3 (Minsel)

Air Pistol Putri :
Putri Ticoalu, Juara 1 (Bitung)
Victoria Rempowatu, Juara 2 (Bitung)
Ireine Haribasare, Juara 3 (Bitung)

Air Rifle Match Putra :
Stevanus Mudjito, Juara 1 (Bitung)
Yohathan Moningka, Juara 3 (Minsel)
Abdul Karim, Juara 3 (Bitung)

Air Rifle Match Putri : 
Fransisca M Siagian, Juara 1 (Minsel)
Leoni Winokan, Juara 2 (Minsel)
Ivenjeliska Johanes, Juara 3 (Minsel).

 

Jakas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini