Sulutimes – SULUT, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Utara mengecam aksi teror terhadap pastor dan jemaat Gereja Katolik Santo Josep di Medan, Sumatera Utara.
“Kami mengecam keras aksi teror ini yang terjadi di Medan. Sangat disayangkan kejadian seperti ini masih terjadi di NKRI. Aksi ini tidak dapat dibenarkan dengan dalil apapun dan ini jelas kejahatan berat. Tegas Ketua Sulawesi Utara Melky Pangemanan, S.IP., MAP.
Percobaan pembunuhan dan bom bunuh diri dilakukan terhadap Pastor Albert S. Pandingan namun beruntung bom gagal meledak, tapi serangan senjata tajam dari pelaku mengakibatkan Pastor Albert S. Pandingan, mengalami luka ringan di bagian lengan kiri dan akhirnya pelaku ditangkap dan diamankan oleh aparat keamanan.
“Kami berdoa semoga Pastor secepatnya berpulih dan berpesan kepada pihak gereja dan masyarakat agar tidak terpancing sembari tetap mendoakan bangsa Indonesia bebas dari aksi teror dikemudian hari. Kami juga mendorong pihak berwajib untuk secepatnya mengusut kasus tersebut sampai tuntas. Ujar Pangemanan yang juga adalah Ketua SC Komunitas Pemuda Lintas Iman SAG Sulawesi Utara, Tengah dan Gorontalo. (REDAKSI/V)‎