Pemkab Minahasa Gelar Ibadah Awal Bulan

0
7
Pemkab Minahasa mengawali bulan Oktober 2018 dengan ibadah di GMIM Sentrum Tondano.(ist)

SULUTIMES, Minahasa – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa, menggelar ibadah oikumene awal bulan, di GMIM Sentrum Liningaan Tondano, Senin (1/10/2018). 

Ibadah ini dihadiri Bupati Minahasa Ir Royke Oktavianus Roring MSi bersama Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Dra Fenny C M Roring Lumanauw dan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey SSi bersama Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Martina Dondokambey Lengkong, Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry Korengkeng MSi dan Jajaran Pemkab Minahasa, Ketua DPRD Kabupaten Minahasa James Rawung SH, Forkompimda dan FKUB Minahasa.

Ibadah ini dipimpin Pdt Welly Pondaag STh selaku Sekretaris Departemen Pengembalaan Sinode GMIM, dengan mengambil pembacaan Mazmur 133 : 1-3 dan 1 Korintus 12:1, dengan Tema Gunakan karunia untuk kepentinganbersama.

“Nyanyian ziarah Daud, sungguh, alangkah baiknya dan indahnya, apabila saudara-saudara diam bersama dengan rukun, indahnya dalam persekutuan beribadah kepada Tuhan, berkat yang melimpah diberikan kepada semua orang, dimana ada kedamaian, sukacita, dan cinta kasih dalam persekutuan di dalam Tuhan. Kepada kita masing-masing telah di beri karunia, talenta yang diberikan Tuhan untuk memberikan semangat bagi kita, untuk bekerja, dengan sukacita sebagai ASN. Kita juga berbangga karena terpilihnya pemimpin yang baru, apa yang kita kerjakan dan dalam pengabdian kepada negara Tuhan akan selalu perhitungkan, dengan disiplin dan loyal sebagai ASN mari kita mensyukuri berkat Tuhan dalam setiap persekutuan dengan Tuhan,” ujar Pondaag dalam khotbahnya.

Sementara itu, Roring bersyukur bisa mengawali tugas dan tanggung jawab dibulan yang baru dengan ibadah bersama.

“Khotbah yang sudah disampaikan Pendeta dapat membekali kita dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab kita dalam 1 bulan kedepan. Kami Bupati dan Wakil Bupati Minahasa bersama Keluarga mensyukuri tuntunan dan kasih Tuhan, boleh melewati proses yang panjang hingga pada tanggal 25 September 2018 boleh dilantik. Kami percaya dan yakini ini juga merupakan topangan doa hamba-hamba Tuhan,” ujar Roring.

Lanjutnya, kiranya kebersamaan akan terjalin antar pemerintah, Forkopimda, FKUB serta seluruh jajaran Pemkab Minahasa untuk mewujudkan visi dan misi dalam program dan kegiatan pemerintah kedepan.

 

Qys

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini