Generasi Muda Pakowa Rutin Gelar Lomba HUT RI

0
56
Kristo Ivan Ferno Lumentut saat menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba.(ist)

SULUTIMES, Manado – Di tengah hiruk pikuk pesatnya perkembangan Kota Manado, generasi muda Kelurahan Pakowa Lingkungan III, tetap mempertahankan tradisi.

Buktinya, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-73, dimeriahkan dengan lomba-lomba tradisional, seperti makan kerupuk dengan peserta anak-anak dan ibu-ibu.

“Lomba makan kerupuk ini, sangat diminati dan membuat suasana menjadi ramai. Kami juga, menggelar lomba motor lambat dengan peserta bapak-bapak dan sprint 100 meter untuk pemuda, dengan peserta warga Pakowa Lingkungan III,” ujar Ketua Panitia Pelaksana Edwin Wensen.

Lanjutnya, kegiatan ini dilaksanakan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme generasi muda Kota Manado.

“Kegiatan dalam rangka memperingati HUT RI ini juga, menjadi wadah keakraban warga, untuk menjaga persatuan dan kesatuan,” imbuhnya.

Sementara itu, tokoh pemuda Pakowa Kristo Ivan Ferno Lumentut (KIFL) mengatakan, kegiatan 17 Agustus memang rutin dilaksanakan generasi muda Pakowa Lingkungan III.

“Lomba dilaksanakan bertujuan untuk menghayati derita dan juang para pahlawan,” ujar Bendahara Karang Taruna Provinsi Sulut ini, Rabu (22/8/2018).

KIFL juga berharap, generasi muda dapat meneladani pengorbanan para pahlawan, untuk terus berkarya disegala bidang.

 

Qys

div class="td-all-devices">

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini