SULUTIMES, Sulut – Sah, Irvan Sembeng jabat koordinator Jurnalis Independen Pemprov Sulut (JIPS) periode 2023-2025.
Setelah berhasil meraih simpati para anggota JIPS melalui pemilihan secara demokratis dalam Musyawarah JIPS ke VI tahun 2023, di Ruang FJ Tumbelaka Kantor Gubernur, Jumat 21 Juli 2023.
Selaku Koordinator JIPS terpilih, Irvan Sembeng berjanji akan terus menjaga marwah organisasi perkumpulan para wartawan yang melakukan tugas peliputan di Kantor Gubernur, terlebih dalam menjalin kemitraan, bersinergi dengan pemerintah dalam mengawal program pembangunan daerah dan kemasyarakatan.
“Saya dan teman-teman, secara bersama-sama akan menjaga marwah organisasi, bersinergi dengan Pemprov Sulut dan kesejahteraan teman-teman. Selain itu, program pengurus sebelumnya, akan kami lanjutkan,” kata Irvan Sembeng.
Diketahui, Irvan Sembeng saat pemilihan, berhasil meraih 33 suara, berhadapan dengan rivalnya Donny Aray (incumbent) 9 suara. Sementara satu suara dinyatakan rusak. Sedangkan pemilihan suara diikuti 43 wartawan pemilih dari 47 wartawan/media yang tergabung dalam organisasi JIPS.
Sebelumnya, Musyawarah ke VI JIPS 2023, dibuka secara resmi oleh Kadis Kominfo Sulut Evans Steven Liow SSos MM mengatakan organisasi JIPS yang memayungi para wartawan/media pos liputan Kantor Gubernur, selalu menjadi mitra sekaligus kontrol sosial bagi pemerintah dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan kemasyarakatan.
“Kamipun berharap, JIPS mengawal program dan kebijakan pemerintah, termasuk berbagai progres kebijakan dan terobosan Gubernur dan Wakil Gubernur dalam memajukan daerah, kerjasama dengan beberapa negara, baik Rusia, Jepang, Tiongkok di sejumlah sektor, diantaranya Pariwisata, investasi dan peningkatan SDM,” ungkap Liow.
Selain itu, Kadis Kominfo Sulut Steven Liow berharap Pengurus Baru JIPS memajukan para anggota melalui program kerja, dan apa yang dibangun JIPS akan berdampak positif bagi masyarakat dan pemerintah.
“Karena JIPS ini merupakan organisasi yang memberikan dukungan moral. Apalagi, saya sendiri memberi apresiasi pada JIPS, karena dalam JIPS torang Batamang deng samua, dan sama-sama senang,” ujar Liow senyum.
Sebagai organisasi yang berisi para wartawan berintegritas, maka Liow berharap pula sinergitas antara pers dan Pemrov melalui Dinas Kominfo tetap berlangsung.
Diketahui, Musyawarah JIPS ke VI JIPS 2023 terbilang sukses berkat kerja keras Panitia Musda VI yang dipercayakan kepada Ronald Rompas, Janni Kasenda dan Finda Mochtar.
Adapun Ketua Steering Commite Karel Polakitan dibantu Hilda Margarita dan Rolf Lumintang.
Jakas