SULUTIMES,Bolmong – Dihadiri dan di buka Ketua DPD II KNPI Bolaang Mongondow (Bolmong) Feramitha Tiffani Mokodompit Musyawarah Kecamatan (Muscam) Passi Bersatu dan Lolayan digelar secara serentak hari ini, Sabtu (21/01/2023).
Untuk Kecamatan Passi Barat, Passi Timur dan Bilalang dipusatkan di Gedung Balai Desa Bilalang III, sedangkan Kecamatan Lolayan dilaksanakan di Balai Desa Tanoyan Utara serta dihadiri masing-masing unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan, sejumlah Kepala Desa, dan peserta musyawarah utusan Pemuda seluruh Desa dan OKP tingkat kecamatan.
Ketua KNPI Feramitha T Mokodompit saat menyampaikam sambutan mengatakan kalau kegiatan Muscam tersebut merupakan bagian dari rangkaian Program Kerja 100 hari setelah DPD II KNPI Bolmong dilantik pada beberapa waktu lalu.
“Kita akan upayakan sebelum februari 2023 ini semua kepengurusan di 15 Kecamatan sudah terbentuk,” ungkap Mita.
Alumni Pasca Sarjana UGM Jogjakarta ini juga tidak lupa menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak yang memberikan perhatian serta membantu hingga proses Muscam boleh terlaksana.
“Jika tidak ada kendala, nantinya pelantikan dari seluruh Calon Ketua terpilih akan dilaksanakan secara kolektif,” singkatnya.
Diketahui pada muscam tersebut Ketua PK terpilih untuk wilayah Kecamatan Passi Barat Magdalena Mokodongan, Bilalang Iswan Pobela, Passi Timur Jeremia Dondo, Lolayan Arisandi Alimudin. (ADRI)