Gol Runtukahu di Masa Injury Time Hantar BFC Sulut United Kandaskan Mitra Kukar 2-1

0
95
Pemain BFC Sulut United merayakan gol pertama ke gawang Mitra Kukar.(foto:jakas)

SULUTIMES, Sulut – Disaksikan 6000 an pasang mata yang memadati stadion Klabat Manado, BFC Sulut United secara dramatis di masa injury time babak kedua berhasil mengkandaskan tamunya Mitra Kukar Kertanegara 2-1 pada laga yang berlangsung, Selasa (2/7/2019) sore.

Sedari awal ditiupnya pluit oleh wasit, di laga kandang perdana ini, para pemain BFC Sulut United langsung tancap gas dengan memperlihatkan permainan yang apik tak ketinggalan pula tim Mitra Kukar. hingga kedua tim terlibat jual beli serangan.

Kedua tim silih berganti mengancam gawang lawan. Hingga puncaknya pada menit ke 25 melalui alur serangan yang dibangun anak-anak asuhan Herry Kiswanto, Sulut United berhasil membobol gawang Mitra Kukar hasil sepakan keras di dalam kotak penalti oleh Martinus Novianto. Bobol sudah Mitra Kukar yang di kawal kipper Gerry Mandagi.

Kemenangan Sulut United tak bertahan hingga akhir babak pertama. Usai. Pasalnya, melalui kerjasama tim yang rapih, Mitra Kukar berhasil membalasnya melalui sepakan keras Hendra Adi Bayauw pada menit ke 40.

Usai gol Bayauw, hingga pluit wasit berbunyi di penghujung babak pertama, kedudukan BFC Sulut United vs Mitra Kukar seimbang 1-1.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey bersama pemain BFC Sulut United usai memenangi laga kandang perdana melawan tim Mitra Kukar dengan hasil kemenangan 2-1.(ist)

Memasuki babak kedua, permainan kedua tim tampak sedikit mengendorkan tempo permainan dengan melihat peluang agar bisa menerosok ke kotak penalty lawan.

Dipertengahan waktu babak kedua mulai nampak serangan silih berganti dilancarkan kedua tim hingga membuat para penonton terlebih para pendukung tim Sulut United berdebar jantungnya dikarenakan beberapa kali gawang Sulut United yang dikawal kipper Zinda Aulia Perdana hampir saja jebol melalui usah anak-anak asuhan Rafael Berges Marin, pelatih Mitra Kukar. Sekiranya ada tiga peluang yang mengancam gawang Sulut United.

Memasuki waktu akhir pertandingan, nampak kedudukan 1-1 kedua tim bakal menjadi hasil akhir pertandingan.

Hingga petakan muncul bagi tim Mitra Kukar di masa injuritime, 2 menit waktu yang diberikan dimaksimalkan anak-anak Sulut United.

Dengan serangan yang terstruktur dari sisi kiri, bola dipindahkan ke tengah lapangan kemudian dilanjutkan ke sisi kanan pertahanan Mitra Kukar.

Umpan lambung dari sisi sebelah kanan tersebut, tanpa ragu, pemain Sulut United bernomor punggung 10 Eksel Runtukahu terbang menyundul bola. Hasilnya bola menohok ke sisi kiri gawang Mitra Kukar. Gol..!!.

Bergemuruhlah stadion Klabat menyaksikan gol di masa injuritime bersamaan dengan wasit meniupkan pluit tanda berakhirnya pertandingan BFC Sulut United vs Mitra Kukar dengan skor akhir 2-1 untuk kemenangan Runtukahu cs.

 

Jakas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini